POLA ASUH ORANGTUA DENGAN TEMPER TANTRUM ANAK PADA WARGA RUMAH SUSUN DI KOTAMADYA PALEMBANG

Itryah Itryah

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui korelasi pola asuh orangtua dengan temper tantrum anak pada warga rumah susun di Kotamadya Palembang. Hipotesis yang diajukan adalah ada korelasi pola asuh orangtua dengan temper tantrum anak pada warga rumah susun di Kotamadya Palembang. Populasi dalam penelitian ini adalah orangtua yang menjadi warga rumah susun blok 31-35 yang memiliki anak temper tantrum kelurahan 24 ilir di Kotamadya Palembang. Alat ukur penelitian ini adalah skala temper tantrum dan skala pola asuh orangtua. Subjek penelitian sampel ini diambil dengan meggunakan teknik purposive sampling. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan regresi linier. Hasil penelitian menunjukkan korelasi yang sangat signifikan antara pola asuh orangtua dengan temper tantrum anak pada warga rumah susun di Kotamadya Palembang. Analisis data di atas diperoleh bahwa besarnya koefisien korelasi antara variabel pengaturan diri dan kebiasaan belajar adalah R = 0.687 Dengan probability p = 0,000 dimana p<0,01. Hal ini menunjukkan bahwa ada korelasi yang sangat signifikan antar a pola asuh orangtua dan temper tantrum anak pada warga rumah susun di Kotamadya Palembang. Kegunaan hasil penelitian ini dapat menambah karya ilmiah di bidang psikologi perkembangan anak dan parenting, sebagai informasi dan pengetahuan bagi orangtua mengasuh dan merawat anak anaknya ketika berada pada kondisi tantrum .

Keywords


Temper tantrum, pola asuh orangtua

Full Text:

PDF

References


Baumrind D. Current patterns of parental authority development psycologi monographs. Newt york : harcourt brace jovanich, inc; 1990.

Dariyo, Agoes. Psikologi Perkembangan Anak Tiga Tahun Pertama, Bandung : PT. Refika Aditama; 2007.

Gunarsa SD. Psikologi Praktis : Anak, Remaja, dan Keluarga. Jakarta: PT. BPK Gunung Mulya; 2000.

Hurlock EB. Psikologi Perkembangan “Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan†Edisi Ke Lima. Jakarta: Erlangga; 2000.

Hurlock EB. Psikologi Perkembangan Anak. Edisi 6. Alih Bahasa: dr.Med. Meitasari Tjandrasa. Jakarta: Penerbit Erlangga; 1993.

Hasan, Maimun. Pendidikan Anak Usia Dini, Yogyakarta : Diva Press; 2009.

Hayes, Eileen. Tantrum. Jakarta: Erlangga; 2003.

Mashar. Orangtua. 2011 Diakses http://id.scribd.com/doc/106244721/Hubungan-Pola-Asuh-Orang-Tua.

Markum AH. Ilmu Kesehatan Anak. Jilid 1. Jakarta. FKUI; 1991.

Octopus, Hamlyn. Kamus Perkembangan Bayi dan Balita/Practical Parenting. Jakarta. Erlangga Group; 2006.

Primayanti. Help... My Child Get Me Crazy. Tanggerang : CV. Mutiara Benua; 2008.

Susanto. Karakteristik Pada Usia Dini. 2011 diakses http://id.scribd.com/doc/106244721/Hubungan-Pola-Asuh-Orang-Tua.

Santrock JW. Life Span Development (Perkembangan Masa Hidup).Jilid 1: Edisi Kelima. Penerbit Erlangga; 2002.

Santrock JW. Life Span Development (Perkembangan Masa Hidup).Jilid II: Edisi Kelima. Penerbit Erlangga; 1998.

Sobur A. Psikologi Umum. Bandung: CV Pustaka Setia; 2010.

Theresia. Gaya pengasuhan Ideal. Jakarta: Elex Media Komputindo; 2009.

Wahyuning. Mengkomunikasikan Moral Kepada Anak. Jakarta: Elex Media Komputido; 2003.