PENERAPAN PROGRAM CSR SALAM BRIS DI LABORATORIUM BANK MINI SYARIAH UNIVERSITAS ISLAM BANDUNG

N Eva Fauziah, Ifa Hanifah Senjiati, Sandi Rizky

Abstract


Corporate Social Responsibility(CSR) bidang pendidikan telah menjadi perhatian perbankan Syariah. BRI Syariah sebagai salah satu lembaga perbankan yang memberikan dukungan terhadap program corporate social responsibility bidang Pendidikan memberikan program yang disebut SALAM BRIS (Software Aplikasi Laboratorium Bank Mini BRI Syariah). Software ini diberikan pada perguruan tinggi di Indonesia sebagai bentuk kepedulian social terhadap Pendidikan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan alat pengumpul data wawancara dan dokumentasi. Hasil menunjukkan bahwa Program Corporate Social Responsibility (CSR) Salam BRIS di Bank BRI Syariah memenuhi tiga kriteria dari empat kriteria indikator program CSR yaitu memiliki rencana kegiatan, keterlibatan berbagai unit dan komponen dalam program tersebut, dan program berlandaskan kebijakan strategis. Penerapan program SALAMBRIS di laboratorium bank mini Syariah Universitas Islam Bandung dilakukan pada mahasiswa Fakultas Syariah prodi Muamalah semester 6. Program ini dilaksanakan pada semester genap tahun akademik 2016-2017 dengan total mahasiswa yang mengikuti pembelajaran lab bank mini sejumlah 266 orang pada 14 kelas. Tahapan penerapan program SALAMBRIS dilakukan mulai dari training of trainer, melengkapi peralatan yang dibutuhkan, membuat modul pembelajaran, membuat kantor cabang berdasarkan jumlah kelas lab bank mini, membuat akun username dan password bagi mahasiswa lab bank mini sebanyak 1330 akun, dan pembelajaran dilakukan secara klasikal oleh 7 orang dosen selama 12 kali pertemuan tatap muka kelas.


Keywords


CSR, Laboratorium Bank Mini, SALAMBRIS

Full Text:

PDF

References


Bank BRI Syariah, 2015,BRI Syariah gelar mini banking untuk 34 kampus. http://www.brisyariah.co.id/?q=bri-syariah-gelar-mini-banking-untuk-34-kampus

Bank BRI Syariah, 2016. Dokumentasi Perguruan Tinggi Yang Bekerjasama SALAMBRIS dengan BRIS. Bank BRI Syariah, Jakarta

Bramantyo, 2012, Mini Bank Syariah BSB Pertama di UMS, http://economy.okezone.com/read/2012/06/22/457/652128/mini-bank-syariah-bsb-pertama-di-ums

Ketua Seksi laboratorium Syariah Unisba, 2017. Wawancara tentang penerapan program SALAMBRIS di Fakultas Syariah Unisba, diakses pada Juli 2017.

Laboratorium Bank Mini Syariah UNISBA, 2017. Absensi Mata Kuliah Laboratorium Bank Mini Syariah. Labortaorium Syariah, Bandung

Lexy J. Moleong, Metode Penelitian Kualitatif, Bandung: Remaja Rosdakarya, 2011.

N.Eva Fauziah, Ifa Hanifia Senjiati, dan Zaini Abdul Malik, 2016, Penerapan Corporate Social Responsibility (CSR) Pendidikan Di Perbankan Syariah, Prosiding SNaPP: Sosial, Ekonomi dan Humaniora vol 6 nomor 1, http://proceeding.unisba.ac.id/index.php/sosial/issue/view/7

Singarimbun, Masri dan Efendi Sofwan, 1989. Metode Penelitian Survei, Jakarta : LP3S.

Yoga, Paulus. 2015. BRI Syariah Sinergi dengan 34 Perguruan Tinggi, http://infobanknews.com/bri-syariah-sinergi-dengan-34-perguruan-tinggi/