ENERGI ALTERNATIF DAN MEDIA TANAM DARI LIMBAH JAMUR TIRAM

Awan Setya Dewanta, Edy Suandi Hamid, Ari Rudatin

Abstract


Dalam skala produksi, petani Jamur Tiram warga desa Demangrejo Sentolo masih tergolong kecil. Meskipun kecil, limbah baglog tetap menjadi permasalahan lingkungan. Untuk itu, pengenalan teknologi pengolahan limbah baglog  diperkenalkan untuk mengubah limbah menjadi energi alternatif dan media tanam. Energi alternatif dapat diperoleh dari pengolah limbag baglog menjadi biobriket, yang merupakan bahan bakar atau energi panas alternatif. Sementara itu, media tanam diperoleh dari mengubah baglog menjadi media tanam organik tanaman sayuran.Kedua tekonologi pengolahan limbah baglog tersebut dapat mengatasi permasalah lingkungan, dan dapat menjadi alternatif pendapatan keluarga atau penghematan pengeluaran keluarga. Pendapatan keluarga dapat diperoleh dari peningkatan nilai tambah ekonomi yang dihasilkan dari nilai produk biobriket dan media tanam (pupuk organik). Penghematan pengeluaran keluarga dapat diperoleh dari penggunaan biobriket untuk mengurangi pembelian bahan bakar, dan penggunaan pupuk organik limbah baglog untuk mengurangi pembelian pupuk usaha tani

Keyword: biobriket, pupuk organik, limbah baglog


Keywords


biobriket, pupuk organik, limbah baglog

Full Text:

PDF

References


Amirta, R., Herawati, E., Suwinarti W., , and Watanabe, T. (2016). "Two-steps Utilization of Shorea Wood Waste Biomass for the Production of Oyster Mushroom and Biogas – A Zero Waste Approach." Agriculture and Agricultural Science Procedia 9: 202-08.

Dinas Pertanian Kabupaten Asahan, 2016. http://pertanianasahan.blogspot.co.id/2012/04/ pemanfaatan-limbah-baglog-jamur-tiram_20.html

Ghazali, S., dan Pratiwi P.S. (2009). Usaha Jamur Tiram Skala Rumah Tangga. Jakarta: Penebar Swadaya.

Khubaib, I. B. (2016). Perencanaan Bisnis Pengolahan Limbah Baglog Menjadi Pupuk Organik Di UD Ragheed Pangestu Mushroom Cultivation Kabupaten Bogor. Skripsi. Departemen Agribisnis Fakultas Ekonomi dan Manajemen. Bogor: Institut Pertanian Bogor.

Kurniawan, O., dan Marsono. (2008). Superkarbon Bahan Bakar Alternatif Pengganti Minyak Tanah dan Gas. Jakarta: Penebar Swadaya.

Rahmah, N.L., Anggarini, S., Pulungan, M.H., Hidayat, N dan Wignyanto. (2014). Pembuatan Kompos Limbah Log Jamur: Kajian Konsentrasi Kotoran kambing dan EM4 Serta Waktu Pembalikan. Jurnal Teknologi Pertanian. 15: 59 – 66.

Sulaeman, D. 2011. Efek Kompos Limbah Baglog Jamur Tiram Putih (Pleurotus ostreanus Jacquin) terhadap Sifat Fisik Tanah serta Tumbuhan Bibit Markisa Kuning (Passiflora edulis var. Flavicarpa Degner). Bogor: Institut Pertanian Bogor.