ANALISIS POSITIONINGTOP BRAND COFFEE SHOP BERDASARKAN PERSEPSI PELANGGANDI KOTA BANDUNG

Aditya Wardhana, Budi Rustandi Kartawinata, Syahputra Syahputra

Abstract


Pertumbuhan coffee shopyang pesatpada kota-kota besar di Indonesia sejalan dengan meningkatnya mobilitas dan gaya hidup konsumen di Indonesia. Pertumbuhan coffee shopyang pesat juga terjadi di kotaBandung sebagaisalah satu kota industri.Tujuan dari penelitian itu untuk menyusun peta posisi (positioning map)dari top brand coffee shop di kotaBandung berdasarkan persepsi pelanggan. Top brand coffee shopdi kotaBandung adalahStarbucks, Excelso, Ngopi Doeloe, dan Coffee Toffee. Metode penelitian yang digunakan adalah metode analitis deskriptif menggunakan multidimensi scaling dalam positioning map antarcoffee shopyang meliputitujuh atribut menurut persepsi pelanggan dengan jumlah responden sebanyak 400 orang. Hasil penelitian bahwa pelanggancoffee shop Ngopi Doeloe adalah pesaing utama Coffee Toffee, Starbucks adalah pesaing utama dari Excelso, dan Excelso adalah pesaing utama dari Ngopi Doeloe, dan Excelso adalah pesaing utama dari Starbucks.Berdasarkan ketujuh atribut tersebut, pelanggan coffee shop menyatakan bahwa Starbucks adalah coffee shop terbaik berdasarkan atribut kualitas pelayanan, dan yang terburuk adalah Coffee Toffee. Excelso adalah coffee shop terbaik berdasarkan atribut kualitas kopi, dan yang terburuk adalah Starbucks.Ngopi Doeloe adalah coffee shop terbaik berdasarkan atribut variasi makanan dan minuman dan yang terburuk adalah Coffee Toffee.Starbucks adalah coffee shop yang paling nyaman atmosfirnya, dan yang terburuk adalah Ngopi Doeloe.Starbucks adalah coffee shop terbaik berdasarkan atribut keunggulan ekstra, dan yang terburuk adalah Coffee Toffee. Starbucks adalah coffee shop yang terbaik untuk mendukung gaya hidup, dan yang terburuk adalah Coffee Toffee. Ngopi Doeloe termasuk coffee shop yang paling murah untuk berbagai produk yang berdasarkan atribut harga, dan yang paling mahal adalah Starbucks.

Keywords


positioning, multidimensional scaling, coffee shop

Full Text:

PDF

References


Aaker, Kumar, Day. (2007). Marketing Research. New York: John Wiley & Sons.

Belch, George. (2008). Advertising & Promotion: An Integrated Marketing Communication Perspective. New York: McGraw Hill

Chen, Po-Tsang., and Hu, Hsin-Hui. (1989). How Determinant Attributes of Service Quality Influence Customer’s Perceived Value: An Empirical Investigation of The Australian Coffee Outlet Industry. International Journal of Contemporary Hospitality Management, Vol. 22, Issue 4, pp.535 – 551

Churcill, G.A., and Iacobucci, D. (2005). Marketing Research: Methodological Foundation. Belmont: Thompson-South Western.

Hawkins&Mothersbaugh. (2010). Consumer Behavior Building Marketing Strategy. New York: McGraw Hill

Kasali, Renald. (2010). Change. Jakarta: Gramedia Pustaka

Ko, Wen-Hwa & Chiu, Chihwei P.(2006). A New Coffee Shop Location Planning fof Customer Satisfaction in Taiwan.Internastional Journal of Information Systems for Logistics and Management, Vol. 2, No. 1, pp. 55-62

Kotler, Philip., and Keller, Lane K. (2009). Manajemen Pemasaran. Terjemahan Benyamin Molan. Jakarta: Erlangga.

Lu, C., and Hung, W. C. (2000). Young Consumers’ Preference for Canned Coffee. Proceedings of Symposium of Science, Technology and Management, pp 321-327.

Shih, Meng-Long et al. (2008). Conjoint Analysis: A Study of Canned Coffee in Taiwan.International Journal of Computer Science And Network Security, Vol. 8, No. 8, pp. 238-246

Nurmatari, Avitia. (2012). Soft Coffee Digemari Wanita Masa Kini. http://news.detik.com/ diakses tanggal 20 Juli 2014.

Remiasa, Marcus. Dan Lukman, Yeni. (2007). Analisis Persepsi Pelanggan Terhadap Kualitas Layanan Coffee Shop Asing dan Coffee Shop Lokal. Jurnal Manajemen Perhotelan, Vol. 3, No. 2, pp 70-77.

Schiffman, Leon., and Kanuk, Lazar Leslie. (2008). Perilaku Konsumen. Jakarta: Indeks.

Scott,Bernadette (2006). Scottish Café Society: Contemporary Consumption Issues and Lifestyle Identities.International Journal of Contemporary Hospitality Management, Vol. 18, Issue 1, pp.60 - 68

Sekaran, Uma. (2006). Research Method for Business. Jakarta: Salemba Empat.

Simamora, Bilson. (2005). Analisis Multivariat Pemasaran. Jakarta: Gramedia Pustaka

Solomon, Michael R. (2006). Consumer Behavior: An European Perspective. Sydney: Prentice Hall

Waxman, Lisa. (2006). The Coffee Shop: Social and Physical Factors Influencing Place Statement.Journal of Interior Design, Vol. 31, No. 3., pp 35-53

Wulandari, Dinda. (2011). Kafe Dongkrak Konsumsi Kopi di Bandung. http://www.bandung-bisnis.com diakses tanggal 15Juli 2014