PROTOTIPE PENGATURAN PEMAKAIAN AIR KOMERSIAL DENGAN SISTEM PRABAYAR MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER DAN KONEKSI HANDPHONE VIA BLUETOOTH

Asep Najmurrokhman, Kusnandar Kusnandar, Fauzan Ahman Wiguna

Abstract


Air merupakan kebutuhan pokok manusia dalam memenuhi hajat hidup setiap hari. Untuk memenuhi kebutuhan air bersih di kota besar, pemerintah kota memiliki perusahaan daerah air minum yang menangani distribusi air bersih kepada konsumen rumah tangga atau industri. Sampai saat ini, sistem pembayaran pemakaian air dilakukan secara pasca bayar. Konsumen membayar biaya pemakaian air setelah digunakan selama satu bulan. Makalah ini memaparkan prototipe sistem pengatur pemakaian air komersial dengan sistem prabayar. Realisasi sistem menggunakan perangkat utama mikrokontroler, flow sensor, dan modul komunikasi bluetooth. Volume air yang diinginkan dapat ditentukan melalui papan tekan (keypad) atau dientri melalui handphone yang terkoneksi ke perangkat menggunakan modul bluetooth. Flow sensor mendeteksi volume air yang digunakan setiap saat dan informasinya ditampilkan dalam penampil LCD. Jika kuota air hampir habis, maka buzzer akan berbunyi. Katup solenoid akan memutuskan aliran air saat kuota air habis. Hasil pengujian menunjukkan bahwa prototipe bekerja dengan baik. Mikrokontroler dapat memproses data volume air yang dideteksi oleh flow sensor dan menampilkan di LCD serta dapat memutus aliran air saat kuota air habis. Akurasi pengukuran flow sensor relatif baik dengan simpangan kesalahan untuk pengujian 100 liter sebesar1,144 % dan untuk 10 liter sebesar 1,24 %.


Keywords


bluetooth, flow sensor, kuota air, mikrokontroler, sistem prabayar.

Full Text:

PDF

References


Agustriani, E. D. (2017). Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) TIRTA DHARMA Kota Pasuruan 1982-2004. AVATARA, e-Journal Pendidikan Sejarah, 5(1), 1377-1387.

Aleksić, O. S., Nikolić, M. V., Luković, M. D., Stanimirović, Z. I., Stanimirović, I. P., & Sibinoski, L. Z. (2016). The Response of a Heat Loss Flowmeter in a Water Pipe under Changing Flow Conditions. IEEE Sensors Journal, 16(9), 2935-2941.

Budianto, A., & Saragih, H. (2011). Penerapan Sistem Listrik PLN Prabayar dengan Penggunaan dan Pengoperasian kWh meter Prabayar secara IT dalam e-payment Sistem Pulsa Listrik . Jurnal Sistem Informasi, 7(2), 77-87.

Hastuti, E., & Nuraeni, R. (2017). Pendekatan Sanitasi untuk Pemulihan Kondisi Air Tanah di Perkotaan. Jurnal Teknologi Lingkungan, 18(1), 70-79.

Najmurrokhman, A., Riyanto, B., Rohman, A. S., & Hendrawan. (2013). Dissipative Controller Design for Networked Control Systems via the Markovian Jump System Approach. Journal of Engineering and Technological Sciences, 45(1), 25-46.

Paun, M.-A., Sallese, J.-M., & Kayal, M. (2013). Hall Effect Sensors Design, Integration and Behavior Analysis. Journal of Sensor and Actuator Networks, 2, 85-97.




License URL: https://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0